TANYAFAKTA.CO, JAMBI – Untuk para pecinta karakter Kuromi yang lucu, imut, dan berjiwa bebas, kabar gembira datang dari PT Sinar Sentosa Primatama selaku Main Dealer sepeda motor Honda di Provinsi Jambi. Kini, Sinsen resmi menghadirkan Honda Scoopy edisi terbatas hasil kolaborasi eksklusif dengan karakter Kuromi dari Sanrio, yang dikenal dengan gaya kawaii (imut) dan ekspresifnya.

Kehadiran edisi spesial ini membawa sentuhan fashionable sekaligus playful, cocok bagi anak muda Jambi yang ingin tampil beda dan menonjolkan kepribadian unik dalam keseharian mereka.

Mengusung tampilan warna putih dan hitam khas varian Prestige, Honda Scoopy Kuromi Edition tampil semakin memikat dengan aksesoris spesial bertema Kuromi berwarna ungu yang menggambarkan aura manis sekaligus edgy khas karakter Sanrio tersebut. Aksesoris ini meliputi stiker bodi dan spakbor depan, hiasan pada lampu sein belakang, cover knalpot, air cleaner, cover fan, sein depan, serta cover jok.

Baca juga:  Sinsen Ajak Jurnalis Rasakan Langsung “New Honda Scoopy Experience” Lewat Program Berpacu Dalam Sinergi

Sebagai pelengkap, setiap pembeli akan mendapatkan sertifikat eksklusif kolaborasi Honda Scoopy dan Kuromi, yang menegaskan status edisi terbatas dan menambah rasa bangga bagi pemiliknya.