Menurutnya, menciptakan lapangan pekerjaan dapat meringankan beban masyarakat. Terlebih, inflansi menyebabkan bahan pokok menjadi sulit dijangkau oleh masyarakat dengan penghasilan menengah ke bawah.

“Kalau Tuhan mengizinkan saya menjadi Bupati Lahat, menciptakan lapangan Kerja dan membuka peluang usaha dengan tenaga kerja trampil adalah salah satu fokus cita cita saya dalam membangun SDM Lahat, sangat banyak potensi Sumber Daya Alam Kabupaten Lahat yang bisa di jadikan Lapangan Kerja dan peluang usaha” katanya.

Dengan cara ini kemiskinan di lahat dapat diatasi. targetnya selama 5 tahun kedepan akan di buka lapangan pekerjaan seluas mungkin, setidaknya ada lebih 25.000 tenaga akan bekerja di lapangan pekerjaan baru dan pada peluang usaha baru yang mesti diwujudkan.

Baca juga:  Menyambut Pemimpin Baru Untuk Kota Jambi Yang Bahagia

Begitupun dengan Usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM, dia mengatakan akan membantu para pelaku usaha UMKM dapat terus berkembang.

“Kalau Tuhan mengizinkan saya jadi Bupati Lahat, UMKM itu harus terus kita bantu supaya dia tumbuh dan bergerak. Saya banyak kawan Investor mereka mau dan siap berinvestasi di Kabupaten Lahat dan Balai Latihan Kerja akan kita optimalkan kinerjanya guna melahirkan tenaga kerja yang terampil,” pungkasnya. (AAS)