Menurutnya, kehadiran mereka di PTPN IV Regional 4 bertujuan untuk memperkenalkan berbagai fasilitas tersebut kepada karyawan yang telah menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan. Ia berharap program ini dapat menjadi solusi konkret bagi kebutuhan perumahan yang terjangkau dan layak.
Sementara itu, Nelvira Akmal menegaskan bahwa BTN siap mendukung penuh pelaksanaan program ini.
“Kami menyiapkan proses kredit yang mudah, bunga yang kompetitif, serta layanan konsultasi bagi seluruh karyawan PTPN IV Regional 4,” tuturnya.
Manajemen PTPN IV Regional 4 menyambut baik inisiatif ini. Marfaizon menyatakan bahwa perusahaan berkomitmen mendukung peningkatan kesejahteraan karyawan melalui kerja sama strategis dengan berbagai pihak.
“Program ini sangat positif karena menyentuh langsung kebutuhan dasar karyawan. Kami mendorong seluruh pegawai yang belum memiliki rumah untuk memanfaatkannya,” pungkasnya. (*)


Tinggalkan Balasan