Kunjungan resmi ini dijadwalkan mencakup sejumlah agenda penting, termasuk pertemuan bilateral antara kedua pemimpin. Kehadiran PM Anwar ke Indonesia menjadi momen penting untuk menjaga kesinambungan dialog antara dua negara yang selama ini memiliki hubungan erat.

Sebelumnya, Presiden Prabowo dan PM Anwar telah beberapa kali bertemu dalam berbagai forum bilateral dan kawasan. Terakhir, keduanya bertemu dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-46 ASEAN yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Mei lalu.

(BPMI Setpres)

Baca juga:  Subianto Terima Kunjungan Kehormatan Sekretaris Dewan Keamanan Federasi Rusia di Istana Merdeka