TANYAFAKTA.CO, JAMBI — Program Studi D3 Kesehatan Hewan Fakultas Peternakan Universitas Jambi (UNJA) melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat sebagai wujud nyata dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kegiatan ini berlangsung di Desa Panerokan, Kabupaten Batang Hari, Jambi, pada Jumat (22/10/2025), dengan tujuan utama memberdayakan peternak agar memiliki keterampilan praktis dalam mencegah sekaligus menangani kasus kembung pada kambing secara mandiri dan efektif.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Tim Pengabdian, Dr. drh. Sri Wigati, M.Agr.Sc., bersama para anggota tim: drh. Vega Decline, M.Si., drh. Yanita Mutiaraning Viastika, M.Si., Asri Rizky, S.K.H., M.Si., drh. Jessica Anggun Safitri, M.Si., Dedi Damhuri, S.Pd., M.Si., drh. Ahmad Syarifuddin, M.Sc., dan drh. Teuku Shaddiq Rosa, M.Si.. Turut hadir perwakilan dari Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Batang Hari, serta anggota Kelompok Tani Makmur Bersama dari Desa Pematang Gajah yang memiliki ternak kambing.

Baca juga:  Walikota Jambi Wisudakan 64 Lansia Serta Resmikan Sekolah Lansia Tangguh Purnawira

Dr. drh. Sri Wigati menekankan bahwa program ini dirancang untuk memberikan penyuluhan interaktif yang dipadukan dengan praktik lapangan.

“Dengan metode ini, peternak diharapkan dapat memahami penyebab, mengenali tanda-tanda awal, serta mempelajari cara penanganan kembung yang tepat. Selain itu, peternak juga dilatih teknik darurat seperti trokarisasi, serta manajemen pakan yang baik untuk mencegah kambing mengalami kembung,” ujar Dr. Sri Wigati.

Kegiatan ini mendapatkan apresiasi dari Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Batang Hari. Menurut mereka, penyuluhan yang dilakukan tim pengabdian Prodi D3 Kesehatan Hewan UNJA memberi pengetahuan baru sekaligus menumbuhkan semangat peternak dalam mengembangkan usaha kambing di Desa Panerokan.