TANYAFAKTA.ID,JAMBI – Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Jambi, Sudirman, menerima kunjungan kerja Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Dr. H. Saan Mustofa, M.Si., di Ruang Kerja Kantor Gubernur Jambi. Kunjungan ini bertujuan untuk menyerap aspirasi terkait pembangunan dan industri di Provinsi Jambi pada Jumat, (25/10/2024).
Dalam sesi wawancara, Pjs. Gubernur Sudirman menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Wakil Ketua DPR RI Saan Mustofa atas kunjungan kerjanya di Provinsi Jambi.
“Atas nama Pemerintah Provinsi Jambi, kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Wakil Ketua DPR RI Bapak Saan Mustofa yang membidangi industri dan pembangunan,” ujar Sudirman.
Pjs. Gubernur Sudirman menjelaskan bahwa Wakil Ketua DPR RI telah menyerap aspirasi dari Pemerintah Provinsi Jambi, terutama terkait hilirisasi industri dan konektivitas infrastruktur.
“Beliau menyerap aspirasi dari kami mengenai dua hal: pertama, kaitannya dengan hilirisasi industri, dan kedua, kaitannya dengan konektivitas infrastruktur. Dua hal ini menjadi dasar bagi Wakil Ketua untuk mengomunikasikannya dengan jajaran kementerian yang berada dalam koordinasi beliau, sehingga kami berharap ada upaya untuk merealisasikan solusi atas persoalan di Provinsi Jambi,” tutur Sudirman.
Tinggalkan Balasan